SOFTSKILL (TULISAN BEBAS)

12/11/2010 03:32

II.TULISAN BEBAS

 

 

 

TULISAN 1

I. BELAJAR HIDUP MANDIRI (Dengan berwiraswata)

     Lingkungan keluarga,lingkungan sekolah atau lingkungan dari luar merupakan media untuk kita belajar mandiri. Tetapi lingkungan keluarga merupakan media pertama yang berpengaruh terhadap perilaku dalam pengembangan anak. Tujuan pendidikannya adalah agar anak menjadi seseorang yang mandiri. Agar anak dapat menentukan keputusannya sendiri dan mengembangkan semua kemampuan fisik,  social, mental dan emosinal sehingga dapat mengembangkan suatu kehidupan yang sehat , produktif untuk menggali potensi dalam diri anak yang dimilikinya.

 

          Orang tua bisa mengajarkan anaknya untuk berwiraswasta agar anak tersebut bisa hidup mandiri dan tidak tergantung kepada orang lain. karna seorang wiraswastawan memiliki kelebihan dari manusia pada umumnya. Seperti:

  • Mandiri
  • Berani mengambil resiko
  • Keputusan dan penetapan tujuan oleh sendiri
  • Kreatif,inovativ, kritis, cara pandang kedepan dan cerdik
  • Mawas diri, tegas, jiwa pejuang orientasi sukses dan optimis

 

Dari kelebihan beriwiraswasta diataskita dituntut untuk memecahkan masalah sendiri dengan mengandalkan pada kekuatan sendiri yang dimilikinya dari pada meminta bantuan orang lain makna dari kekuatan sendiri bukan berarti dia tidak mau bekerja sama dengan orang lain tetapi lebih ditekankan pada usaha sendiri untuk menciptakan kepercayaan pada dirinya.

 

Pertama-tama dalam berwiraswata kita dapat membuat usaha kecil-kecilan dengan modal yang sedikit misalnya menjual aksesoris wanita atau menjual bakso. Dalam berwiraswasta kita juga harus mempunyai strategi misalnya dengan memberikan pelayanan yang lebih baik, harga lebih murah dengan kualitas yang sama

 

Seperti contoh diatas kita menjadi seoarang wiraswastawan yang memulai usahanya dari sekala kecil. Dari contoh tersebut secara tidak langsung kita belajar untuk mandiri dalam menjalani hidup. Teruslan belajar hidup mandiri dan menggali potensi yang ada agar menjadi orang yang berhasil dan cakap berperilaku dan bersikap sehingga mendapat kehiduanyang berproduktif. Ingatlah bahwa “bukan kecerdasan anda, melainkan sikap andalah yang mengangkat anda dalam kehidupan”.

 

 

 

 

HIDUP BAHAGIA DENGAN BERWIRASWASTAWAN (I)

 

Apakah yang dimaksud dengan berwiraswastawan?

Wiraswasta adalah kemampuan untuk berdiri sendiri, merdeka lahir batin, semangat sikap, perilaku dan kemampuan seseorang dalam menangani usahanya atau kegiatan yang mengarah pada upaya mencari, menerapkan cara kerja, menciptakan teknologi dan produk baru dengan meningkatkan efisiensi dan memanfaatkan sumber kekayaan yang ada dengan bersumber pada kekuatan sendiri.

 

Seringkali kekhawatiran berwirausahahinggap dalam diri kita tentu saja kekhawatiran merupakan sebuah factor penghalang motivasi dan rasa kepercayaan diri. Perasaan khawatir yangh disertai dengan rasa takut berbuat salah dalam menjalankan usahanya dengan rasa takut tersebut menyebabkan kurangnya rasa aman dan nyaman sehingga tidak ada keputusan yang diambil. Supaya orang-orang bisa maju dalam menjalankan usahanya sehingga terciptaannya kebahagian perlu meyakinkan diri sendiri dan memotivasi agar tidak takut gagal. Ada kata-hata bijak

Orang yang berhasil akan mengambil manfaat dari kesalahan-kesalahan yang ia lakukan dan akan mencoba kembali untuk mrlakukan dalam suatu cara yang berbeda”. ( Dale Carnegie)

 

          Maka jadikanlah kegagalan menjadi pengalaman hidup dan memperkuat kemampuan kita berwirauasaha. Dengan cara kerja keras, berusaha dan tidak mudah putus asa adalah kunci berwirausaha.

 

          Manfaatkanlah peluang berwiraswasta. Peluang berwiraswasta ini kita harus memiliki keunikan yang dapat dijual yang membuat orang lain menjadi penasaran dengan keunikan tersebut.

 

          Teruslah bekerja keras,berusaha dan berdoa dalam berwiraswasta agar hidup bahagia dan janganlah takut akan KEGAGALAN dalam berwirausaha seperti kata-kata bijak ini

          Tidak ada jalan yang aman untuk menjadi pemimpin yang baik . Anda tidak terus menang, dan anda harus belajar bahwa kegagalan adalah bagian dari permainan kepemimpinan – asalkan anda tidak membuat kesalahan dua kali” (Sir colin marshall)

 

Dengan berwiraswasta kita mendapat kebahagian tersendiri misalnya dapat meluangkan waktu yang lebih banyak untuk keluarga. Dengan bersyukur apa yang sudah kita dapatkan menjadi seorang wiraswastawan yang bisa menghidupi keluarga akan tercipta kehidupan yang bahagia dalam hati kita.

 

 

TULISAN 3

HIDUP BAHAGIA DENGAN BERWIRASWASTA (II)

 

          Sebagai modal awal seorang usahawan membutuhkan motivasi, karena motivasi merupakan persyaratan umum. Motivasi dan kekuatan dalam menjalankan usaha sangat berkaitan erat sehingga orang bisa mengatakan bahwa  ada kekuatan didalam diri seseorang yang mempunyai motivasi. Jangan takut gagal dalam berwirausaha yakinlah dan tanamkan didiri kita bahwa “SAYA BISA”. Memang sulit mencapai kebahagian dalam berwiraswata dan pasti mendapat rintangan-rintangan dalam menjalankan usahanya. Tapi ingat lah bahwa :

    

     Orang besar menempuh jalan kearah tujuan melalui rintangan dan kesukaran yang hebat”.

 

              Saat ini banyak pengangguran yang tidak hanya status berstatus SD,SMP,SMA tetapi banyak juga sarjana yang menganggur. Karna kurangnya lapangan kerja kita dapat berwiraswasta dan tidak perlu modal yang besar uhntuk usahanya. Kerja keras dan tekun adalah hal utama yang bias membuat kita maju.

 

              Perlu diingat bahwa kegitan wirausaha akan menunjang ekonomi keluarga atau pemerintah. Para usahawan mampu menghidupi dirinya sendiri serta keluarganya tanpa harus terikat dengan orang lain atau perusahaan tempat ia bekerja. Para usahawan memiliki kebahagian tersendiri yaitu bias meluangkan waktu untuk keluarga lebih banyak lagi.

 

              Usaha yang kita jalankan harus mendapat dukungan dari orang-orang terdekat seperti keluarga, teman, sahabat atau kolega karna  dukungan dari mereka sangat berarti. Ingatlah bahwa :

     “akal sehat yang unggul jauh lebih bernilai dari kecerdasan kita dan usahawan yang efektif banyak memiliki akal sehat ditambah banyak debgan dari dorongan orang terdekat”

 

              Kehidupan bahagia dari berwirausaha dapat diperoleh dari hasil jerih payah yang dimulai dari 0 hingga besar, dari tidak ada hingga ada. Dengan berdoa, berusaha dan bersyukur akan mencapai kehidupan yang berbahgia.

 

 

PEMIMPIN PERUSAHAAN

 

       Jika saya menjadi pemimpin perusahaan saya harus bisa menjadi pemimpin yang jujur, berdedikasi, cerdas, bermotivasi dan terampil. Tetapi tidak mudah untuk menjadi pemimpin yang seperti itu. Untuk menjadi pemimpin yang baik seharusnya kita mempunyai motivasi yang kuat untuk menjalankan perusahaan yang dikelolanya. Sebelumya kita harus tau pengertian kepemimpinan.

 

Henry Pratt Faiechild dalam Kartini Kartono (1994 : 33)
Pemimpin dalam pengertian ialah seorang yang dengan jalan memprakarsai tingkah laku sosial dengan mengatur, mengarahkan, mengorganisir atau mengontrol usaha/upaya orang lain atau melalui prestise, kekuasaan dan posisi. Dalam pengertian yang terbatas, pemimpin ialah seorang yang membimbing, memimpin dengan bantuan kualitas-kualitas persuasifnya dan akseptansi/ penerimaan secara sukarela oleh para pengikutnya.

 

 

Kenry Pratt Fairchild dalam “Dictionary of Sociologi and Related Sciences”.
Pemimpin dapat dibedakan dalam 2 arti :
- Pemimpin arti luas, seorang yang memimpin dengan cara mengambil inisiatif tingkah laku masyarakat secara mengarahkan, mengorganisir atau mengawasi usaha-usaha orang lain baik atas dasar prestasi, kekuasaan atau kedudukan.
- Pemimpin arti sempit, seseorang yang memimpin dengan alat-alat yang menyakinkan, sehingga para pengikut menerimanya secara suka rela.

 

          Dari pengerian diatas dapat diambil kesimpulan bahwa menjadi seorang pemimpin harus mampu membuat orang lain menjadi antusias untuk melakukan perintah yang telah kita tetapkan sebelumnya. Agar menjadi pemimpin yang baik sebaiknya kita melihat dari diri kita sendiri. Apakah kita sudah mampu memenuhi standar sebagai seorang pimpinan? Sebaiknya kita mempunyai prinsip-prinsip , macam-macam karakter dan ciri-ciri utama kepemimpinan seperti dibawah ini:

 

Prinsip-prinsip:

 

  • Tetapkan tujuan dan misi

Tetapkan tujuan yang realitas karna akan sangat memotivasi apabila seorang pemimpin bisa menetapkan tujuan yang lebih tinggi.

  • Tegas

Sebaiknya sebagai seorang pemimpin mempunyai sikap tegas. Tegas berarti bahwa kita berkominikasi dengan jelas, terbuka dan tidak membela dirinya sendiri. Tapi ingat “ Tegas itu berbeda jauh dengan kejam. Tegas itu mantap dalam dalam kebijakan sedangkan kejam itu keras dalam kesewenang-wenangan.

  • Memimpin tanpa menekan bawahan

Pemimpin yang memotivasi akan memipin bawahanya, tetapi tidak harus dengan tekanan.  Pemimpin memberikan contoh yang baik kepada bawahanya.

  • Harapkan kritikan

Ingatlah bahwa tidak semua kritikan itu menyakitkan, tetapi kritikan dapat membangun kita menjadi pemimpin yang lebih baik.

 

 

Macam-macam karakter dan ciri utama kepemimpinan :

 

  • Kepribadian yang positif

Dengan sifat ini bawahan akan lebih menghargai pemimpin. Kepribadian positif sebagai seorang pemimpin akan memberikan antusias dalam kepada bawahannya dalam bekerja.

  • Integritas

Integritas membuat pemimpin dapat dipercaya dan membuat orang mengandalkan anda.

  • Katalistis

Seorang pemimpin adalah seorang yang mampu menggerakan orang lain untuk ikut melangkah dan dapat memotivasi bawahannya.

 

          Pemimpin yang sukses memiliki ketetapan hati untuk meraih tujuan. Percaya apa yang sedang ia lakukan. Dengan suatu ketetapan hati untuk untuk berusaha mendapatkan apa yang ia inginkan Dan pemimpin yang sukses harus memiliki dedikasi tinggi dan empati kepada bawahan mereka.

 

 

 

TULISAN 5

BELAJAR HIDUP MANDIRI II (Dengan Kuliah sambil bekerja)

 

     Banyak anak-anak dijaman sekarang yang masih mengandalkan orang tua dan anak-anak jaman sekarang pun banyak yang tidak memiliki cita-cita dan tujuan hidup. Contohnya mahasiswa baru yang memilih jurusan diperkuliahan dengan asal-asalan atau mengikuti teman-temannya. Padahal disaat itu titik kedewasaan seseorang dimulai oleh karena itu setiap anak harus memiliki cita-cita atau tujuan yang ingin dicapainya. Ada juga anak-anak yang masihy menghabur-haburkan untuk keperluan yang tidak penting padahal uang yang mereka peroleh dari hasil jerih payah kedua orang tuanya. Mereka tidak tau betapa susahnya mencari uang.

 

          Ada kata-kata bijak

“ Perjuangan seseorang akan berarti jika memulai dari diri sendiri’

Dari kata-kata bijak tersebut dapat diambil kesimpulan bahwasanya hidup akan lebih berharga jika hidup mandiri tanpa merepotkan orang lain.

 

          Pertama-tama dalam belajar hidup mandiri kita dapat bekerja sambil kuliah dengan bekerja sambil kuliah kita dapat membiayayi kuliah kita sendiri tanpa harus merepotkan kedua orang tua kita dan secara tidak lansung kita belajar menghargai apa yang telah kita dapat, kita pun dapat belajar menghargai waktu untuk bisa membagi waktu antara kuliah dan bekerja.

 

“ Cara untuk menjadi didepan adalah memulai sekarang. Jika memulai sekarang,tahun depan anda akan tahu banyak hal yang sekarang tidak diketahui dan tidak akan tau masa depan jika anda menunggu-nunggu”.

_William feather_

 

Jadi mulailah sekarang untuk menjadi seseorangyang mandiri dalam memecahkan masalah dan yakinkan pada diri bahwa kita “BISA” menjadi MANDIRI

 

—————

Back